Tags : nasional

CCTV Jasa Marga Tidak Rusak Namun Tak Bisa Kirim Gambar

HAIMEDIA.ID, Jakarta - Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk Subakti Syukur menyatakan bahwa 23 kamera pengawas atau CCTV di sekitar Jalan Tol Jakarta-Cikampek tidak dapat merekam insiden tewasnya 6 pengikut Rizieq. Dia menuturkan bahwa CCTV yang tersebar dalam KM 43-KM 72 itu tidak dapat merekam kejadian selama beberapa waktu karena kendala teknis. "CCTV-nya tetap berfungsi tapi pengiriman datanya itu terganggu. Hanya 24 CCTV dari KM 49 sampai 72. Itu hanya yang di lajur, di gerbang, dan lain-lainnya sebelumnya itu semua ada. Jadi hanya 23 (CCTV)," kata Syukur kepada wartawan di Gedung Komnas HAM, Jakarta. Read More

Walk Out Berjamaah DPRD DKI Setelah Gagal Naik Gaji

HAIMEDIA.ID, Jakarta - Delapan dari sembilan fraksi DPRD DKI Jakarta melakukan aksi walk out dari Rapat Paripurna DPRD DKI Jakarta, Senin (14/12). Aksi dilakukan sebelum Fraksi PSI menyampaikan pandangan mereka terhadap Rancangan Peraturan Daerah tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2014 tentang Rencana Detail Tata Ruang dan Peraturan Zonasi. Aksi ini diawali oleh anggota Fraksi Partai Golkar, Jamaludin yang kemudian diikuti oleh anggota dewan lainnya. Alhasil, seluruh anggota yang hadir kecuali Fraksi PSI meninggalkan ruang rapat paripurna. Para anggota dewan baru kembali ke dalam ruang rapat setelah PSI rampung menyampaikan pandangannya. Usai rapat paripurna, Jamaludin menyampaikan alasannya melakukan aksi walk Read More

Potensi Kelautan Triliunan Belum Dilihat Sebagai Sumber Pertumbuhan

HAIMEDIA.ID, Jakarta - Potensi kelautan bernilai ribuan triliun rupiah per tahun belum dilihat sebagai sumber pertumbuhan ekonomi. “Potensi sumber daya kelautan Indonesia sebesar kurang lebih Rp3.000 triliun/tahun belum tergarap secara maksimal. Laut belum dilihat sebagai sumber pertumbuhan, penciptaan lapangan kerja, dan pemecah masalah kemiskinan," ungkap Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin memperingati Hari Nusantara, Minggu (13/12/20). Menurutnya, “hal ini menjadi momentum akan penguatan potensi wawasan,” kata Wakil Ketua DPR RI memperingati Hari Nusantara tanggal 13 Desember 2020 seperti yang diamanatkan melalui Keppres No. 126/2001. Read More

Legislator PKS Siap Jadi Penjamin Penangguhan Penahanan Imam Besar FPI

HAIMEDIA.ID, Jakarta - Dijadikan tersangka pelanggaran protokol kesehatan (prokes), Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS) ditahan di aparat kepolisian. Menyoal hal itu, selain dapat mengajukan penangguhan penahan, menurut anggota Komisi III DPR RI, Aboe Bakar Al Habsy, HRS juga dapat melakukan gugatan preperadilan. HRS ditahan Polda Metro Jaya setelah diperiksa sebagai tersangka pelanggaran prokes. HRS ditahan selama 14 hari ke depan, 13-31 Desember 2020. Atas hal ini legislator Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang akrab disapa Habib Aboebakar itu menyayangkan pesoalan prokes berujung penahanan. Read More

Hasil Quick Count di Pilkada Solo, Gibran Unggul 90 Persen

HAIMEDIA.ID, Solo - Hasil quick count Charta Politika pukul 13.32 menunjukkan pasangan Gibran Rakabuming Raka - Teguh Prakosa unggul 90,4 persen di Pilkada Kota Solo, Jawa Tengah. Sementara lawan mereka Bagyo Wahyono - FX Suparjo hanya memperoleh 9,59 persen. Di Pilkada Solo ini, Gibran merupakan pasangan yang diusung PDIP, Gerindra, Golkar, PSI. Sedangkan Bagyo merupakan calon perseorangan. Anak Presiden Jokowi Gibran Rakabuming Raka telah menggunakan hak pilihnya di tempat pemungutan suara (TPS) 22 Manahan, Banjarsari, Solo, Rabu (9/12). Gibran datang ke TPS bersama istri, Selvi Ananda dan adiknya, Kaesang Pangarep. Gibran, Selvi Ananda, dan Kaesang tiba di TPS 22 dengan satu mobil, Pajero Sport putih Read More