Satgas Sumut: Jumlah Pasien Covid-19 yang Meninggal 900 Orang
HAIMEDIA.ID, Medan – Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Sumatera Utara (Sumut) menyatakan bahwa jumlah pasien COVID-19 di provinsi itu yang meninggal sudah mencapai sebanyak 900 orang hingga 25 Maret 2021 .
“Kasus meninggal sudah dan masih bertahan 900 orang seperti sehari sebelumnya karena tidak ada pasien meninggal dalam satu hari pada Kamis (25/3/2021), ” kata Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Sumut, dr Aris Yudhariansyah di Medan, Kamis malam.
Selain tidak ada kasus meninggal, katanya, yang juga menggembirakan karena terjadi juga penurunan penambahan angka terkonfirmasi positif.
Dalam satu hari ada penambahan pasien terkonfirmasi COVID-19 sebanyak 74 orang di mana jumlah itu menurun dari satu hari sebelumnya yang bertambah 91 orang.
“Total jumlah pasien terkonfirmasi di Sumut per 25 Maret sudah 26.892 setelah bertambah 74 orang, “katanya.
Untuk menekan kasus terkonfirmasi dan meninggal, Pemprov Sumut sudah memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di enam daerah yang angka COVID-19-nya tinggi.
PPKM Mikro di enam daerah yakni Kota Medan, Binjai, Pematangsiantar, dan Kabupaten Deliserdang, Simalungun dan Langkat.
diberlakukan sejak 23 Maret hingga 5 April mendatang.
“Pengawasan dan penindakan terhadap pelanggar prokes (protokol kesehatan) juga semakin ditingkatkan,” demikian Aris Yudhariansyah.