Polres Lingga Kawal Ketat Pendistribusian Vaksin Covid-19
HAIMEDIA.ID, Lingga – Polres Lingga Daerah Kepulauan Riau kawal ketat Pendistribusian Vaksin Covid-19 dari Gudang Instalasi Farmasi Dabo Singkep menuju Puskesmas di Wilayah Kabupaten Lingga, Selasa (02/2/2021).
Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman,S.H, S.I.K, M.Si menyampaikan bahwa, Dilakukannya Pengawalan terhadap Pendistribusian Vaksin Covid-19 yang dilakukan Personil Polres Lingga guna menjaga Keamanan Supaya kualitas Vaksin Covid-19 tersebut sampai ke Puskesmas di Wilayah Kabupaten Lingga tetap terjaga.
Pengawalan terhadap Pendistribusian Vaksin Covid-19 ke Puskesmas di Wilayah Kabupaten Lingga sudah dilakukan mulai hari Senin kemaren dan hari ini ke Puskesmas Tajur Biru dan Puskesmas Senayang.
Selain melakukan Pengawalan terhadap Pendistribusian Vaksin Covid-19 ke Puskesmas di Wlayah Kabupaten Lingga juga melakukan Pengamanan di tempat Pencanangan Vaksinasi Covid-19″. tutur Kapolres.
Kegiatan Pengawalan terhadap Pendistribusian Vaksin Covid-19 ke Puskesmas dan Pengamanan tempat Pencanangan Vaksinasi Covid-19 di Wilayah Kabupaten Lingga berjalan lancar dengan situasi tetap kondusif”. Jelas Kapolres
Kapolres juga, mengharapkan kepada Masyarakat Kabupaten Lingga supaya tetap mematuhi Protokol Kesehatan ( Prokes) diantaranya memakai masker, Rajin mencuci tangan, Jaga jarak dan hindari Kerumunan guna menjaga kesehatan dan Pencegahan Penyebaran Covid-19.” tutup Kapolres.
Penulis: Ihsan